Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jalan Jalan Ke Kebun Ijo Seger Trawas Mojokerto

Kebun “Ijo Seger”, atau yang biasa dikenal sebagai Fresh Green, merupakan salah satu tempat wisata durian yang terletak di Dusun Bantal, Desa Duyung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto. Diatas lahan yang cukup luas ini (saya kurang tahu pastinya berapa yah luas lahannya), terdapat area kuliner kebun durian, tempat bermain anak-anak yang cukup menarik, terdapat pula semacam pujasera dengan berbagai patung unik di halamanya yang bisa kita jadikan objek foto juga. Hawa yang sejuk dan segar membuat kita betah untuk bersantai disini, oleh karena itu tidak heran terdapat pula hotel di sekitaran tempat wisata ini. Ada pula penyewaan kuda untuk anak-anak berkeliling kebun. Namun saya kurang tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk penyewaan kuda ini.

Namun sayangnya, untuk dapat menikmati wisata di kebun ini seutuhnya, saya anjurkan kalau mau kesini saat musim durian saja. Karena berdasarkan pengalaman saya waktu kesana kemarin, dan ternyata kebetulan sekali belum masuk musim durian, sampai disana kita tidak mendapati pohon durian nya berbuah satu pun. Jadi rasanya kunjungan saya kesana kali ini tidaklah lengkap. Sebagai gantinya, saya memesan satu porsi es Mendem Duren di salah satu stand yang terdapat di pujasera sembari duduk-duduk menikmati semilir angin yang berhembus disana. beginilah penampakan sekilas dari area pujaseranya :

Jadi pujasera yang saya ceritakan berada di lokasi semi-terbuka. Kenapa saya katakan demikian, karena hanya ada “payung-payung” untuk menghalau panas dan hujan di area tempat makannya. Dan kita bisa melihat-lihat juga beberapa patung yang menghiasi tempat wisata itu. Salah satu spot yang menurut saya bagus di jadikan objek foto ada di depan patung superman / hulk ini. Dari gambar diatas kelihatan kan patung superman dan hulknya? :)


Perjalanan dari Malang kalau lancar-lancar saja kurang lebih bisa ditempuh selama 2,5-3 jam. Tergantung dari kecepatan juga ya. Kemarin sih saya jalan santai, karena memang menikmati pemandangan sepanjang perjalanan yang asri juga. Kondisi jalan yang mulus sangat membantu sekali untuk mencapai lokasi ini. Buat yang belum pernah kesana, ngga perlu bingung hilang arah dan tak tau jalan pulang (kayak lagu aja nih jadinya). Karena disana sudah terpasang papan-papan yang membantu menuju lokasi. wisata garut.

Sebenarnya lebih enak datang ke tempat ini di jam-jam pagi, atau sore sekitar jam 3. Karena modelnya yang terbuka, maka di jam-jam itulah kita tidak akan terlalu kena panas matahari yang sangat menyengat. Dan bukankah pada jam-jam tersebut memang sangat cocok untuk bersantai bersama keluarga danorang-orang terkasih? Jadi buat kamu-kamu penggemar berat durian, KUDU WAJIB BANGET dateng ke tempat ini sewaktu musim durian. Eits, jangan lupa ya, kalau mau makan durian masak pohon yang ada di tempat ini bayar lho guys! Dan ada yang kelupaan saya bilang, disini tidak ditarik biaya masuk ya.. Jadi mau foto-foto aja free kok. Hanya bayar uang parkir saja kalau anda memang membawa kendaraan dan beli makanan disana tentunya.

Posting Komentar untuk "Jalan Jalan Ke Kebun Ijo Seger Trawas Mojokerto"