Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menanam Strawberry di Polybag dan Hidroponik

Cara Menanam Strawberry di Polybag dan Hidroponik – Teknik penanaman dengan cara hiroponik kini sedang banyak digemari karena system penanamannya menggunakan media air, sehingga lebih hemat tempat dan hasil yang didapatkan lebih melimpah. Selain itu, dengan menggunakan teknik ini tanaman bisa menyerap nutrisi lebih maksimal.

Ada banyak tanaman yang dapat ditanam dengan menggunakan teknik hidroponik yang salah satunya adalah tanaman strawberry yang merupakan buah yang menganudng vitamin C yang tinggi. Tanaman strawberry banyak tumbuh di di daerah dataran tinggi. dengan menanam buah strawberry dengan menggunakan teknik hidroponik, akan meghasilkan lebih banyak buah.

Sebelum mulai menanam strawberry, Anda harus mempersiapkan alat dah bahan yang diperlukan untuk menanam tanaman strawberry dengan cara hidroponik. Alat yang dibutuhkan antara lain jerigen, baki, persemaian, hand sprayer, polybag, tali kompos, pipa paralon, timbangan ohaus dan ember.

Sedangkan untuk bahannya diperlukan bibit strawberry, garam mineral atau bisa juga menggunakan pupuk siap pakai, dan porus. Itulah alat dan bahan yang akan Anda perlukan untuk menanam strawberry di polybag dan hidroponik.

Cara Menanam Strawberry di Polybag dan Hidroponik
  • Tahap pertama adalah pembibitan buah strawberry yang dilakukan dengan media pasir. Caranya ambillah pasir dan ayak hingga halus. Kemudian cuci dan rendam dengan menggunakan air selama 1 jam.
  • Bersihkan baki yang nantinya akan digunakan untuk persemaian dan masukkan pasir yang sudah direndam tadi hingga pada ketinggian 4 cm. Kemudian siram dengan menggunakan air hingga baki terlihat seperti kelebihan air beberapa menit saja.
  • Taburkan biji strawberry ke dalam baki. Taburan bibit tersebut tidak perlu terlalu rapat. Dalam proses penyemaian ini, usahakan agar tanam tidak kering atau kekurangan air. Lakukan penyemprotan setiap hari sehingga tumbuh 2-4 helai dan yang berarti bibit strawberry siap dipindah ke media tanam.
  • Siapkan tempat yang akan digunakan untuk media tanam. Anda dapat menggunakan pralon, atau polybag. Beri lubang pada pralon atau polybag dengan jarak sekitar 2-5 cm. media yang digunakan berupa kerikil dan pasir yang telah dicuci hingga bersih dan direndam dengan menggunakan air mendidih selama 30 hingga 1 jam.
  • Masukkan media kerikil dan pasir yang telah Anda buat ke dalam tempat yang telah Anda siapkan. Kemudian ambil tanaman yang telah disemai, usahakan jangan sampai bagian akarnya terputus. Karena akar adalah pusat dari pertumbuhan dari tanaman strawberry.
  • Setelah dipindahkan Anda dapat memberi tanaman tersebut nutrisi berupa pupuk organik cair. Usahakan tanaman Anda berada para tempat yang jauh dari daerah yang banyak serangga, namun tetap cukup sinar matahari dan tidak terlalu lembab. Perikan pupuk cair lagi setelah tanaman berumur 2-3 minggu.
  • Selain dengan memberikan nutrisi berupa pupuk cair pada tanaman Anda, perawatan tanaman strawberry juga dilakukan dengan tetap memperhatikan pH tanah. pH yang baik untuk menanam tanaman strawberry adalah 6.3.
  • Selain itu Anda juga dapat memberikan pupuk cair secara rutin. Pupuk yang dapat digunakan antara lain pupuk KCL, pupuk TSP, dan pupuk urea dan lain sebagainya asalkan pupuk cair. Dan tetap siram tanaman strawberry Anda minimal 2 kali sehari.
  • Untuk pembasmian hama dapat dilakukan dengan cara menyemprotkan fungisisida, herbissida dan lain sebagainya. Peruses ini dilakukan jika perlu saja, jika tidak ada hama atau penyakit yang menyerang tanaman strawberry Anda, maka tidak perlu dilakukan.
  • Tahap selanjutnya adalah pemanenan tanaman strawberry yang dapat dilakukan ketika strawberry berumur 4-6 bulan. Cara pemanenan buah strawberry sangat mudah, Anda dapat melakukannya dengan gunting atau pisau.
  • Namun Anda harus tetap berhari-hari agar tidak merusak bagian tanaman yang belum tumbuh, karena strawberry biasanya tidak berbuah secara bersamaan. Kemudian untuk waktu pemanenan disarankan ketika padi atau sore hari dan Anda dapat melakukan pemanenan buah strawberry 2 minggu sekali.

Itulah tahap-tahap menanam strawberry di polybag dan hidroponik yang baik dan benar. Caranya cukup mudah dan Anda dapat melakukannya sendiri di rumah. Jangan lupa untuk selalu membaca artikel berkebun lainnya hanya di sini. Selamat menanam buah strawberry dan semoga dapat bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Menanam Strawberry di Polybag dan Hidroponik"